Royal Pleco (Panaque nigrolineatus) merupakan ikan keluarga pleco yang tersebar di sekitar sungai Amazon dan percabangannya seperti Rio Orinoco yang memanjang di Columbia dan Venezuela. Royal pleco biasa dikenal juga sebagai Royal plec, Royal panaque, Royal catfish dan beberapa nama lokal seperti Carachama (spanyol), Acari-da-pedra (portugis) dan Panaque (Venezuela).
Sebagai keluarga Loricariidae, Royal pleco atau Royal plecostomus ini juga mempunyai kode nama L yakni L190 atau L027. L190 dan L027 merupakan satu spesies, hanya saja L027 di pasaran lebih ditujukan pada royal pleco yang berasal dari sungai-sungai di Brazil yang mempunyai variasi warna sedikit keemasan.
Sejauh ini L190* dianggap sebagai spesies Panaque nigrolineatus, namun beberapa Panaque lain dari habitat yang berbeda mempunyai penampilan fisik yang sama, mereka antara lain:
Sejauh ini L190* dianggap sebagai spesies Panaque nigrolineatus, namun beberapa Panaque lain dari habitat yang berbeda mempunyai penampilan fisik yang sama, mereka antara lain:
L 027 : Brazil (Rio Xingu, Rio Tapajos, Rio Jamaxim dan Rio Tocantins)
L 090 : Peru (Rio Ucayali)
L 190 : Venezuela dan Colombia (Rio Orinoco)
L 191 : Colombia (Rio Caguan)
L 230 : Peru
L 330 : Colombia (Meta, Rio Guejar dan dipercayai sebagai pemakan kayu)
L 090 : Peru (Rio Ucayali)
L 190 : Venezuela dan Colombia (Rio Orinoco)
L 191 : Colombia (Rio Caguan)
L 230 : Peru
L 330 : Colombia (Meta, Rio Guejar dan dipercayai sebagai pemakan kayu)
TAKSONOMI
Kingdom | Animalia |
Phylum | Chordata |
Class | Actinopterygii |
Order | Siluriformes |
Family | Loricariidae |
genus | Panaque |
Species | Panaque nigrolineatus |
Royal pleco mempunyai bentuk fisik seperti kebanyakan keluarga pleco. Ukuran tubuhnya dapat mencapai panjang 43 cm. Tubuh ikan ini berwarna abu-abu terang dengan garis-garis lengkuk berwarna abu-abu gelap. Mata ikan berwarna merah sehingga kontras dengan warna tubuhnya. beberapa variasi spesies ini mempunyai warna yang berbeda seperti warna dasar tubuh yang cenderung keemasan. Sirip punggung ikan lebar dengan tepian sirip berwarna krem dan keemasan. Kepala ikan ini relatif besar bila dibanding pleco jenis lain dengan kulit yang kaku, keras dan tanpa sisik. Royal pleco bukanlah perenang handal karena tubuhnya yang berat dan tidak fleksibel, namun mereka mempunyai mulut penghisap yang kuat sehingga bisa bertahan di bebatuan atau kayu saat arus air sangat kuat. Seperti halnya genus panaque lainnya, ikan ini dilengkapi dengan gigi sendok yang tajam dengan bagian ujung yang lebih lebar. Ikan ini juga dilengkapi dengan buccal papilla yaitu kulit penutup yang berada dalam mulut.
Untuk perawatan di aquarium, royal pleco membutuhkan tangki yang lebar karena ukuran tubuhnya yang bisa tumbuh besar. Untuk seekor ikan muda setidaknya membutuhkan aquarium dengan panjang 60-80 cm. Sedangkan untuk ikan dewasa membutuhkan aquarium berukuran panjang 150-200 cm dengan tinggi dan lebar 60 cm. Penyediaan ukuran aquarium yang lebar juga disebabkan ikan yang bersifat teritorial. Aquarium yang terlalu sempit akan membuat ikan saling menyerang dan dapat menyebabkan luka parah. Setting aquarium dengan sedikit cahaya atau perbanyak tempat bersembunyi. Kayu besar atau yang banyak cabang sangat cocok sebagai dekorasi aquarium. Pemberian tanaman yang berdaun keras sebagai dekorasi juga akan membuat ikan semakin nyaman. Air haruslah lunak dengan pH 6-7 dan suhu 22-300C. Ikan ini membutuhkan oksigenasi yang sangat baik terutama di level dasar air. Filtrasi harus cukup kuat karena ikan akan membuang banyak kotoran setelah makan.Royal pleco mempunyai karakter pendamai. Ikan-ikan non agresif atau semi agresif lainnya akan cocok bila dijadikan tankmate seperti cichlid ataupun barb. Jangan campurkan dengan ikan yang sangat agresif karena akan melukai ikan
Ikan yang mempunyai sinonim nama latin Chaetostomus nigrolineatus ini mempunyai sifat herbivora. Di habitat aslinya, mereka akan memakan berbagai material tanaman mulai dari kayu yang busuk, alga dan berbagai vegetasi air lainnya. oleh karena itu, berpikirlah ulang untuk merawatnya dalam aquascape. Untuk perawatan di aquarium dapat diberi makanan seperrti alga, mentimun, selada, bayam dan makanan tablet berbahan sayuran. Ikan ini juga menerima pellet ikan namun lebih baik bila pellet berasal dari tanaman. Beberapa peternak memilih membuatkan pellet sendiri yang berasal dari variasi tanaman sebagai makanan ikan ini.
Teknik breeding royal pleco di aquarium merupakan hal yang tidak umum. Persediaan ikan di pasaran kebanyakan dipanen dari alam liar. Populasi ikan diperkirakan terus menurun karena penangkapan secara liar di alam untuk di perdagangkan. Jika ingin mencoba untuk memijahkannya, cobalah untuk membuat tiruan musim kering yang diikuti musim hujan di aquarium. Simulasi musim hujan dapat dibuat dengan cara membuat air menjadi lebih dingin, lebih lunak dan lebih asam. Air hujan dapat menjadi alternatif saat pergantian air untuk proses memijah. Membedakan jenis kelamin pada pleco ini sangat susah, biasanya proses pembedaan dapat dilakukan dengan melihat papilla. Jika papilla bulat dan tumpul berarti berjenis kelamin betina sedangkan jika runcing dan kecil maka berjenis kelamin jantan.
Sumber : ZaFact.blogspot.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar