BAHAN:
Isi:
- 300 gram udang kupas
- 5 sdm mayones
- 1/2 sdt merica bubuk
- 1 sdm kecap jepang (shoyu)
- 8 tangkai selada air
- 4 butir telur
- 1/2 sdt garam
- 2 sdm susu cair
- 2 sdm minyak goreng
- 2 sdm wijen sangrai
- Isi: Rebus udang sampai berubah warna, angkat. Potong kecil-kecil atau cincang kasar. Aduk udang bersama mayones, merica dan kecap jepang sampai rata, sisihkan.
- Dadar: Kocok telur asal lepas bersama garam, dan susu cair. Setelah rata, bagi adonan telur menjadi 2 bagian. Olesi wajan dadar dengan minyak goreng, lalu panaskan di atas api sedang.
- Masukkan 1 bagian adonan telur ke dalam wajan. Putar wajan sampai adonan menutupi permukaannya. Taburi 1 sdm wijen sangrai di atasnya. Balikkan dadar, segera angkat. Selesaikan untuk sisa bahan.
- Letakkan selembar dadar diatas talenan. Taruh 1/2 bagian adonan isi di permukaannya, ratakan. Taruh 4 tangkai selada air di salah satu ujung dadar, kemudian gulung padat. Lakukan hal yang sama untuk sisa dadar.
- Bungkus gulungan telur dengan selembar plastik, sisihkan sebentar dalam lemari es (10 menit). Keluarkan dari lemari es dan buka pembungkusnya, lalu potong-potong ukuran 2 cm, hidangkan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar