10 Tato Rock Terburuk !

Rating: 5


10 Tato Rock Terburuk!


@SurgaBerita - Tato dan musik rock seolah sulit dipisahkan. Meskipun tidak semuanya, namun hampir seluruh rockstar menyisakan bagian tubuhnya untuk digambari tato. 

Namun sebenarnya bukan hanya sang rockstar yang doyan membubuhkan seni tubuh tersebut di tubuhnya. Banyak pula fans berat dari mereka yang rela bagian tubuhnya digambari pernak pernik seputar musisi idolanya. Sayangnya tidak semua tato sesuai dengan yang mereka harapkan. Sejumlah fans terpaksa harus gigit jari menyesali 'kesalahan fatal' setelah bermain-main dengan tinta permanen tersebut. Berikut 10 tato fans dengan tema musik rock terburuk.

1. Axl Rose Cemberut
Sebenarnya agak sulit memastikan bahwa orang ini bermaksud menggambar wajah Axl di punggungnya. Bagaimana tidak, selain bentuk wajah 'Axl' yang sedikit 'perot', ia juga menambahkan tato seorang pendekar viking lengkap dengan pedangnya di samping 'Axl'. Belum lagi gambar wajah 'monster' di sebelah kiri Axl yang sama sekali tak jelas maksudnya. Andai saja tak ada bandana dan kacamata di wajah 'Axl', kemungkinan besar orang lain akan sulit mengindentifikasikan bahwa itu adalah vokalis band Guns N Roses. 




2. Lirik Lagu My Chemical Romance
Harus diakui bahwa gadis muda ini adalah fans garis depan band emo, My Chemical Romance. Ia bahkan rela menuliskan lirik lagu, Famous Last Words, milik band idolanya tersebut. Namun, sepertinya orang tua gadis muda ini akan menangis melihat 'kualitas seni' tato tersebut. Bahkan ia juga akan menyesalinya dalam beberapa tahun ke depan.



3. Album DOOKIE Green Day
Terisnpirasi dengan cover album DOOKIE, milik Green Day, seorang pemuda rela membuat tato bergambar 3 personel Green Day lengkap dengan 'ledakan' khas cover album DOOKIE berukuran besar di punggungnya. Namun sayangnya wajah-wajah personel Green Day akan susah dikenali di tato ini. Bahkan wajah sang bassis lebih mirip Tyler Durden dari FIGHT CLUB daripada Mike Dirnt sendiri.




4. Slayer
Fanatisme fans yang satu ini memang luar biasa. Ia rela menato punggungnya dengan nama band favoritnya, Slayer. Untuk menunjukkan kecintaannya, ia bahkan menulis tato tersebut dengan menggunakan pisau. Namun sangat disayangkan ia tidak lebih dulu memperhitungkan ukuran huruf per huruf sehingga huruf 'R' tampak terjepit hingga masuk ke ketiaknya.



5. Tato Bak Sticker
Pria ini tampaknya benar-benar mencintai aliran musik rock secara keseluruhan. Bagaimana tidak, sejumlah nama band rock seperti ACDC, Warrant, Tesla, Whitesnake,The Cult, Iron Maiden dan masih banyak yang lainnya telah diabadikan melalui tato di tubuhnya. Namun sayang, bila dilihat sekilas, tubuh pria ini lebih mirip dengan lemari yang full dengan sticker.



6. Bon Jovi 'Luntur'
Bon Jovi dan New Jersey memang tak bisa dipisahkan, sebab di sanalah band legendaris tersebut dilahirkan. Mungkin itu pula yang dijadikan alasan bagi pria ini untuk menggambar sebuah tato bertuliskan Bon Jovi, New Jersey dan Forever. Namun sayang entah kenapa tato tersebut terlihat sebuah tulisan di kertas yang luntur.



7. Kiss dan komik kartun
Bermaksud menggambarkan rasa cintanya terhadap Kiss dan negaranya, Amerika Serikat. Seorang fans Kiss membubuhkan sebuah tato Kiss dengan formasi lengkap dengan background bendera Amerika Serikat berbintang 13. Namun jika dilihat dengan seksama, para personel Kiss lebih mirip dengan tokoh-tokoh kartun di buku komik. Ya kan?



8. Nikki Sixx Dekil

Orang ini akan membuat siapapun yang berada di sebelahnya tertawa. Bagaimana tidak, ia 'khilaf' menato dirinya dengan gambar rocker idolanya Nikki Sixx namun gagal total. Tidak percaya? Coba bandingkan dengan foto asli Nikki ini.



9. Tato Typo
Ya, kadang menjadi sebuah kebanggaan bagi seseorang bila bisa datang ke konser musisi idolanya. Pria ini pun mengekspresikannya melalui tato di tubuhnya. Ia selalu membubuhkan tato setiap kali menghadiri konser. Namun ia tampaknya harus menanggung malu setelah salah menulis nama Gwen Stefani menjadi Gwen Stafani. Parahnya, ia dua kali melakukan kesalahan tersebut.



10. Bob Marley atau Jimi Hendrix?
Jika dilihat dari jauh, orang lain tidak akan meragukan pemilik tato ini sebagai penggemar berat Jimi hendrix, sebab tampak jelas wajah Jimi Hendrix terpampang di lengannya. Namun siapapun bakal terbelalak ketika mengetahui ternyata yang ia maksud di gambar adalah Bob Marley. Hufft.



Tato adalah seni tubuh, tato adalah ekspresi, tato adalah kreatifitas. Berminat menato tubuh anda? Pikirkan dulu baik-baik konsepnya :) 

sumber : Kapnlagi.com

Tidak ada komentar:

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...